” Setiap langkahmu, berbuat JUJUR dan BERTANGGUNG JAWAB ” – dan hormatilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri
1. Menyelesaikan pendidikan sarjana administrasi niaga (S1) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Dharmawangsa Medan.
2. Menyelesaikan pendidikan pasca sarjana studi manajemen (S2) di Universitas Sumatera Utara.
3. Pernah menduduki beberapa jabatan di kantor BUMN pada PT. Pelabuhan Indonesia I (Persero) diantaranya sebagai Menejer Umum Cabang Pelabuhan Belawan, dan sebelum memasuki masa purnabakti menjabat sebagai Kepala Balai Pendidikan dan Latihan PT. Pelabuhan Indonesia I (Persero).
4. Sesaat masih menjalankan tugas dan tanggung jawab selaku pejabat dilingkungan PT. Pelabuhan Indonesia I (Persero) menjadi dosen di Universitas Dharmawangsa Medan.
5. Setelah memasuki masa purnabakti dari jajaran PT Pelabuhan Indonesia I (Persero) selanjutnya menjalankan tugas sepenuhnya sebagai Dosen di Universitas Dharmawangsa Medan, dan saat ini dipercayakan oleh Ketua Yayasan Universitas Dharmawangsa sebagai Ketua Program Studi Administrasi Bisnis disamping tugas sebagai Dosen Tetap.